#Gimme5

Sedih.
Yap, satu kata itu yang saya rasakan saat ini.
Sedih karena saya tidak bisa menyumbangkan suara saya untuk pilgub Jakarta. Padahal ini kali pertama saya nyoblos. Saya harus bertarung dengan ujian di universitas saya, Undip. Jauh untuk bisa ke Jakarta. Andai saya kuliah di bandung, saya pasti berusaha menyempatkan diri untuk nyoblos. Tapi ini di Undip, di Semarang. 
Saya ingin suara saya berguna untuk mengubah Jakarta menjadi kota yang lebih baik, lebih teratur, lebih tertata pembangunan dan manusianya. Sebelum masa kampanye, santer terdengar Jokowi mencalonkan diri menjadi Gubernur Jakarta. Saya senang, karena saya tahu bagaimana dia memimpin dan membawa Solo sampai menjadi kota yang sangat tertata. Tetapi saat saya tahu dia mencalonkan diri dibawah partai PDI, saya kecewa. Kenapa harus dibawah PDI? Sejak kecil saya tidak suka terhadap PDI apalagi Megawati. Tetapi bukan hanya itu, Jokowi melepaskan tanggung jawabnya di Solo dan patuh atas suruhan Megawati untuk mencalonkan diri sebagai cagub Jakarta. Apa jadinya Jakarta nanti jika gubernurnya saja disetir oleh partai? Kecewa sekali. 
Saya jadi bingung harus memilih siapa saat pilgub nanti. Lalu saya membaca tweet Pandji Pragiwaksono tentang FaisalBiem, calon independen nomor 5. Saya kagum dengan tulisan om Pandji di blognya, ia begitu menggebu-gebu membela FaisalBiem. Emosi saya pun terpancing membacanya, hati saya berpaling. Ingin sekali memilih FaisalBiem. Calon yang independen, bukan atas nama parpol. Calon yang sumber dana kampanyenya jelas, bukan dari parpol tetapi dari masyarakat yang membelanya. Calon yang berani melawan pengusaha properti yang ingin menggerogoti Jakarta menjadi kota yang mengabaikan kesejahteraan warganya. Sebagai mahasiswa perencanaan wilayah dan kota, ingin sekali mengubah kesemrawutan Jakarta. Ingin berdaya bareng-bareng FaisalBiem mengubah wajah Jakarta menjadi lebih baik lagi. Semoga FaisalBiem bisa maju ke putaran kedua, saya hanya bisa bantu doa (karena tidak bisa ikut nyoblos) dan share tulisan ini, tulisan yang sangat inspiratif dari Pandji Pragiwaksono. Atau bisa buka ini untuk tulisan-tulisan lainnya tentang FaisalBiem dari Pandji Pragiwaksono. Mari coblos nomor 5, mari berdaya bareng FaisalBiem.

#Gimme5#Gimme5#Gimme5#Gimme5#Gimme5#Gimme5#Gimme5

Posting Komentar